Selera Manca

...taste of the world... Jerman unggas Kalkun Gulung Panggang, original, international, cooking recipe, step-by-step

Putenrollbraten | Kalkun Gulung Panggang

Asal: Jerman

Kalkun Gulung Panggang ">

Notes, Tips & Tricks

Putenrollbraten atau kalkun gulung panggang merupakan salah satu masakan klasik dari dapur Jerman. Masakan ini umumnya disajikan di hari-hari istimewa misalnya peringatan hari besar keagamaan, perayaan tahun baru atau acara jamuan makan keluarga. Resep ini jarang dibuat untuk menu sehari-hari rumahan karena proses pembuatannya yang lumayan makan waktu, proses memanggangnya saja butuh waktu 2 jam.

Bahan dan cara memasak sebenarnya sangat simpel dan sederhana, anda juga tidak harus terpaku setiap saat menunggu selama proses memasak. Jadi jangan kuatir anda tak akan menjadi budak kompor atau oven, hanya perlu mengecek sewaktu-waktu :-)

Seperti halnya resep-resep Eropa yang tidak mengenal bumbu yang ribet dan rumit, kelezatan dari sajian ini justru berasal dari berpadunya bahan-bahan itu sendiri. Tanpa tambahan bumbu penyedap dan lain-lain, hanya proses pemanggangan yang lama membuat cita rasa dari kalkun dan sayur-sayuran keluar dan berpadu menjadi kuah kental yang alami tetapi benar-benar lezat.

Resep ini saya dapatkan dari ibu mertua saya, Thx & credits to Martha K. Masaknya diajari langsung waktu beliau berkunjung beberapa hari ke rumah.

Nah untuk anda yang ingin mencoba sajian untuk jamuan makan a la Jerman, silahkan dicoba. Semoga menambah khasanah resep mancanegara di dapur anda :-)

Bahan untuk 4 porsi:

Bahan Kalkun Gulung Panggang

Step-by-Step Instructions:

  1. Catatan: Jika tidak tersedia kalkun gulung sediaan jadi, beli filet kalkun, gulung dan ikat dengan benang kasur. Olesi dengan lada bubuk dan paprika bubuk. Sisihkan. Masak KalkunGulungPanggang Step 1
  2. Kupas dan potong-potong bonggol seleri dan bawang bombay bentuk dadu. Iris-iris tipis wortel. Sisihkan. Masak KalkunGulungPanggang Step 2
  3. Panaskan 2 sdm minyak goreng dengan suhu tinggi, goreng kalkun gulung sambil diputar atau dibolak-balik sampai semua permukaan luarnya kecoklatan. Masak KalkunGulungPanggang Step 3
  4. Angkat kalkun dari api dan masukkan ke panci atau wadah khusus pemanggang/roaster pan/Bräter yang ada tutupnya. Sisihkan. Masak KalkunGulungPanggang Step 4
  5. Panaskan 2 sdm minyak di wajan yang bersih, tumis semua bahan iris bersama 1 sdm pasta tomat kering. Aduk terus menerus hingga tumisan berbau harum dan berubah kemerahan. Masak KalkunGulungPanggang Step 5
  6. Masukkan kaldu ayam, garam dan gula pasir dan masak sampai kuah mendidih. Masak KalkunGulungPanggang Step 6
  7. Tuang kuah bersama semua isinya ke dalam panci/wadah pemanggang yang berisi kalkun gulung. Masak KalkunGulungPanggang Step 7
  8. Iris-iris 1 cm daun bawang prei besar/leek/Lauchstange. Masak KalkunGulungPanggang Step 8
  9. Tambahkan ke dalam wadah pemanggang dan tutup rapat. Masak KalkunGulungPanggang Step 9
  10. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya pada suhu 220° Celcius dgn metode sirkulasi udara atau Umluft(Jerman) atau fan bake (Inggris), posisi di rak paling bawah selama 1 jam. Masak KalkunGulungPanggang Step 10
  11. Buka wadah pemanggang dan balik kalkun gulung. Pindahkan di rak tengah dengan metode pemangggangan api atas bawah dan panggang dengan suhu 200° (jangan lupa turunkan suhu oven). Panggang kembali selama 1 jam. Masak KalkunGulungPanggang Step 11
  12. Catatan : Tambahkan kaldu secukupnya jika kuah mulai mengering atau banyak berkurang. Cicipi, jika perlu tambahkan garam atau gula sesuai selera. Masak KalkunGulungPanggang Step 12
  13. Keluarkan dari oven. Gunting dan buang benang pengikat, ambil dan iris-iris kalkun gulung di atas telenan setebal kurang lebih 2 cm. Masukkan kembali ke dalam saus. Masak KalkunGulungPanggang Step 13
  14. Hidangkan panas dengan Semmelknoedel, Kartoffelkloese/bola-bola kentang khas Jerman, kentang rebus atau nasi. Masak KalkunGulungPanggang Step 14

Catatan & Tips:

  1. Kalkun gulung bisa juga anda ganti dengan daging sapi gulung/beef roll, rasanya juga sangat lezat.

  2. Kalkun gulung bisa anda siapkan satu hari sebelumnya. Simpan bersama wadahnya dalam kulkas dan panaskan kembali sesaat sebelum disajikan. Rasanya semakin sedap.

Reviews & Comments:

Your Rating:

Name:

Location:


Write your review: